๐ Terus Melandai, RI Catat Inflasi 4,33% YoY pada April 2023 |
Daily Market Performance ๐ |
|
|
BPS mengumumkan bahwa Indonesia mengalami inflasi indeks harga konsumen (IHK) sebesar 0,33% MoM dan 4,33% YoY pada April 2023 (vs. Maret 2023: 0,18% MoM dan 4,97% YoY). Realisasi ini lebih rendah dibandingkan konsensus yang memperkirakan inflasi sebesar 0,37% MoM dan 4,39% YoY, sekaligus menandai tingkat inflasi tahunan terendah di Indonesia dalam 11 bulan terakhir. Sejak awal tahun, Indonesia telah mengalami inflasi sebesar 1,01% YTD, dengan inflasi inti sebesar 2,83% YoY per April 2023 (vs. Maret 2023: 2,94% YoY, konsensus: 2,89% YoY). Berdasarkan kelompok pengeluaran, inflasi bulanan pada April 2023 didorong oleh makanan, minuman, dan tembakau yang mengalami inflasi sebesar 0,34% dengan andil 0,09%. Sementara itu, kelompok pengeluaran informasi, komunikasi, dan jasa keuangan menjadi satu-satunya yang mengalami deflasi dengan penurunan sebesar 0,02%. BPS menjelaskan bahwa inflasi selama April 2023 – yang bersamaan dengan momen Lebaran 2023 – lebih rendah dibandingkan inflasi pada Lebaran 2022. Beberapa faktor yang mempengaruhi realisasi ini antara lain pasokan komoditas hortikultura yang relatif terjaga, aktivitas panen sepanjang Maret–April 2023, dan deflasi cabai merah dan cabai rawit. Key Takeaway Tren melandainya laju inflasi sejak awal 2023 berpotensi membuat Bank Indonesia terus menjaga suku bunga acuan di level 5,75%. Menurut polling yang diselenggarakan Reuters pada Maret 2023, para ekonom memprediksi bahwa suku bunga Bank Indonesia akan tetap berada di level tersebut hingga akhir tahun ini. Bank Indonesia sendiri telah menaikkan suku bunga acuan sebesar 225 bps pada Agustus 2022–Januari 2023. Menurut Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, kenaikan tersebut telah mencukupi untuk menekan inflasi inti di rentang 2–4% pada 1H23, dengan target inflasi IHK melandai ke rentang 2–4% pada 2H23. Ekonom Bank Permata, Josua Pardede, mengatakan kepada Reuters bahwa inflasi di Indonesia pada akhir tahun akan berada di kisaran 3,5%. Meski demikian, Pardede memperingatkan potensi dampak cuaca kering yang dapat mempengaruhi pasokan makanan pada tahun ini. Sebelumnya, BMKG memperkirakan bahwa Indonesia akan menghadapi cuaca terkering sejak 2019 pada tahun ini. |
|
|
๐ข BUKA Rugi Rp1 Triliun pada 1Q23 |
$BUKA: Bukalapak mencatatkan kerugian bersih sebesar 1 triliun rupiah pada 1Q23 (vs. 1Q22: laba 14,55 triliun rupiah, 4Q22: rugi 1,64 triliun rupiah). Pendapatan tumbuh +28% YoY pada 1Q23, didorong oleh peningkatan pendapatan marketplace ( +77% YoY). Sementara itu, adjusted EBITDA mengalami perbaikan +11% QoQ dan +44% YoY, didorong oleh peningkatan marjin kontribusi ( +41 QoQ dan +306% YoY) serta penurunan beban umum dan administrasi sebesar -41% QoQ dan -61% YoY. Kerugian pada 1Q23 didorong oleh kerugian nilai investasi yang belum terealisasi sebesar 783,7 miliar rupiah. - $BELI: Global Digital Niaga mencatatkan perbaikan rugi bersih sebesar +15% YoY menjadi 884 miliar rupiah pada 1Q23. Gross profit meningkat sebesar +92% YoY, didorong oleh peningkatan total processing value (TPV) sebesar +78% YoY menjadi 17,91 triliun rupiah akibat peningkatan di segmen travel dan produk digital. Proporsi EBITDA terhadap TPV juga membaik dari -9,7% pada 1Q22 menjadi -4,6% pada 1Q23, didorong oleh efisiensi beban iklan dan marketing serta beban umum dan administrasi.
$SMSM: Selamat Sempurna membagikan dividen interim tahun buku 2023 sebesar 25 rupiah per lembar saham. Cum dividend di pasar reguler dan negosiasi pada 10 Mei 2023, dengan pembayaran pada 24 Mei 2023. Mengacu harga saham SMSM pada penutupan bursa hari Selasa (2/5) di 1.655 rupiah per lembar, maka indikasi dividend yield sebesar1,5%.
- $FILM: MD Pictures berencana menggelar rights issue maksimum 1,9 miliar lembar saham baru dengan efek dilusi sebesar 16,67%. FILM belum mengumumkan harga pelaksanaan rights issue ini, tetapi dana yang didapat ditujukan untuk modal kerja dan pengembangan usaha. Rencana ini akan dibahas dalam RUPS pada 9 Juni 2023.
|
Berikut adalah kinerja emiten sektor pertambangan pada kuartal I/2023: $PTBA: Laba bersih Bukit Asam turun -48,9% YoY menjadi 1,2 triliun rupiah pada 1Q23. Pendapatan naik +21,4% YoY menjadi 10 triliun rupiah. Namun, beban pokok pendapatan melonjak +66,2% YoY, di antaranya akibat kenaikan beban jasa penambangan (+40,9%), angkutan kereta api (+59,8%), dan royalti ke pemerintah (+165,3%). Akibatnya, laba kotor turun -40,4% YoY.Dibandingkan dengan kinerja pada 4Q22 (QoQ), laba bersih PTBA turun -54,7%. Pendapatan turun -14%, sedangkan beban pokok pendapatan naik +5,5% sehingga laba kotor turun -49,7%. (IDX)
Secara operasional, volume produksi dan penjualan batu bara pada 1Q23 masing-masing sebesar 6,8 juta ton (+7% YoY) dan 8,8 juta ton (+26% YoY). Secara geografis, penjualan domestik sebesar 5,2 juta ton (+10% YoY), sementara penjualan ekspor mencapai 3,6 juta ton (+59% YoY).
Pendapatan 1Q23 PTBA mencapai 23,6% dari estimasi pendapatan FY23 menurut konsensus analis sebesar 42,1 triliun rupiah. Adapun, laba bersih pada periode tersebut baru memenuhi 11,5% dari estimasi laba bersih sebesar 10,1 triliun rupiah.
$UNTR: Laba bersih United Tractors naik +23,2% YoY menjadi 5,3 triliun rupiah pada 1Q23. Pendapatan tumbuh +24,7% menjadi 34,9 triliun rupiah. Sementara itu, beban pokok pendapatan (+25,2%) dan beban usaha (+26,9%) naik lebih tinggi dari pendapatan sehingga margin laba perseroan sedikit turun.
Dibandingkan dengan kinerja pada 4Q22 (QoQ), laba bersih UNTR naik +3,6%. Pendapatan tumbuh +8,8%, tetapi beban pokok pendapatan naik +16,1% sehingga laba kotor tergerus -8,6%. Penurunan beban usaha (-21,4%) turut menopang pertumbuhan laba bersih.
Kenaikan pendapatan dialami oleh segmen-segmen bisnis utama, yaitu alat berat (+10,2%), kontraktor pertambangan (+37,7%), dan pertambangan batu bara (+38,8%). Pada segmen alat berat, penjualan Komatsu pada 1Q23 tercatat sebanyak 1.791 unit, naik +5,7% dibandingkan 1.694 unit pada 1Q22. (IDX)
Pendapatan UNTR pada 1Q23 telah memenuhi 29,7% dari estimasi pendapatan FY23 menurut konsensus analis sebesar 117,7 triliun rupiah. Adapun laba bersih mencapai 29,4% dari estimasi sebesar 18,1 triliun rupiah untuk FY23.
|
|
|
Saham Top Gainer Hari Ini ๐ฅ |
|
|
Saham Top Loser Hari Ini ๐ค |
|
|
Performa Sektor Hari Ini ๐ |
|
|
๐ฅ Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui... | S&P Global mencatat bahwa Purchasing Managers' Index ( PMI) manufaktur Indonesia naik dari 51,9 ke 52,7 pada April 2023. Realisasi ini menandai aktivitas manufaktur yang ekspansif (>50) selama 20 bulan berturut-turut. Jasa Marga ($JSMR) melaporkan bahwa total kendaraan yang kembali ke Jabodetabek selama H+1 hingga H+4 Lebaran pada 24–27 April 2023 mencapai 903 ribu kendaraan, turun -2,8% YoY. King Tire Indonesia ($TYRE) menetapkan harga saham IPO sebesar 138 rupiah per lembar saham. Harga tersebut merupakan batas atas dari harga penawaran awal yang berkisar antara 108–138 rupiah per lembar saham. Masa penawaran umum berlangsung pada 2–4 Mei 2023, dengan jadwal tanggal listing pada 8 Mei 2023. Krakatau Steel ($KRAS) mengekspor besi bertipe Hot Rolled Coil (HRC) sebanyak 30 ribu metrik ton senilai 315 miliar rupiah ke Marcegaglia Steel Carbon SPA di Italia. Per April 2023, KRAS telah mencatatkan ekspor sebanyak 80.802,78 ton.
|
Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini |
๐ผ 5 Karakteristik Perusahaan Bagi Quality Investing |
|
|
| "Mau itu value investing ataupun quality investing tak masalah. Yang terpenting, Anda mengerti apa yang Anda beli dan sudah mengukur risikonya dengan baik." — RoiSaputra Quality investing adalah teknik berinvestasi saham dengan cara membeli saham perusahaan yang memiliki fundamental baik dan tumbuh secara konsisten. Dipopulerkan oleh Warren Buffett, Quality investor ini biasanya memang bertujuan untuk hold forever sahamnya sehingga selama kinerja perusahaan masih meningkat atau stabil maka tidak akan dijual. Lantas seperti apa sih emiten yang menarik untuk dilirik jika kita ingin mengadopsi gaya investasi yang satu ini? RoiSaputra mengulas 5 karakteristik perusahaan quality investing dalam tulisan terbarunya. Selengkapnya bisa kamu baca di sini! |
|
|
| #MusimLaba | | |
| Baca Stockbit Snips | | |
| Berikan Opini Kamu | | |
|
|
Copyright 2023 Stockbit, all rights reserved. Anda menerima email ini karena terdaftar sebagai akun aktif di Stockbit atau telah daftar melalui website Stockbit / Stockbit Snips. Disclaimer:
Email ini dikirim oleh PT Stockbit Sekuritas Digital ("Stockbit"), Perusahaan efek yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Semua konten dalam email ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research.
Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Domain resmi Stockbit adalah "https://stockbit.com/" dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri "@Stockbit.com" Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.
Want to change how you receive these emails? Unsubscribe here
|
|
|
|
Komentar
Posting Komentar