14 April 2022 π Boy Thohir Beli 10% Saham Anteraja Senilai Rp70,55 M Photo by: Stockbit Snips Daily Market Performance π
Bingung arti dari angka-angka ini? Check this out π Stockbitor! Pengusaha Garibaldi 'Boy' Thohir membeli 10% saham PT Tri Adi Bersama (TAB), startup logistik yang mengelola Anteraja sekaligus anak usaha Adi Sarana Armada ($ASSA). Berdasarkan keterbukaan informasi, Garibaldi Thohir mengambil bagian atas seluruh penerbitan saham baru yang berjumlah 490.413 lembar saham dengan nilai 70,55 miliar rupiah.
Dalam pelaksanaannya, seluruh pemegang saham TAB yang sudah ada mengesampingkan hak pre-emptive yang mereka miliki untuk mengambil bagian atas penerbitan saham baru tersebut.
Merujuk pada laporan keuangan ASSA, segmen jasa pengiriman menjadi kontributor utama pendapatan ASSA sepanjang 2021 dengan total pendapatan mencapai 2,8 triliun rupiah (~54,4% total pendapatan, +248% YoY).
Presiden Direktur Adi Sarana Armada, Prodjo Sunarjanto, mengatakan bahwa pihaknya optimis ASSA dapat mencapai target pertumbuhan berkisar 30-40% pada 2022.
Key Takeaway Transaksi ini mengakibatkan kepemilikan saham ASSA di TAB terdilusi dari yang sebelumnya 55% menjadi 49,5%.
Meski mengalami dilusi, ASSA tetap menjadi perusahaan pengendali di TAB. Dengan demikian, ASSA tetap memegang kendali atas kegiatan operasional TAB dan laporan keuangan TAB tetap terkonsolidasi dengan perseroan.
Setelah transaksi ini, susunan pemegang saham TAB menjadi:
π️ RANC Bekerja Sama dengan Paylater ATOME
π·️ ASSA FY21 $ASSA: Adi Sarana Armada mencatatkan peningkatan kinerja pada Q4 2021. Laba bersih tumbuh +73,6% YoY menjadi 62,4 miliar rupiah. Hal ini didorong oleh kenaikan pendapatan (+81,7%), sedangkan beban umum dan administrasi tumbuh lebih moderat (+45,4%).
Secara kumulatif selama 2021 (FY21), kinerja ASSA juga meningkat. Laba bersih meningkat +63,7% YoY menjadi 142,6 miliar rupiah. Hal ini didorong oleh pertumbuhan pendapatan (+67,5%), sedangkan beban umum dan administrasi tumbuh lebih moderat (+23,7%). Kinerja ASSA di tahun 2021 ini mengalahkan perkiraan konsensus analis dari segi pendapatan (102,1%) dan laba bersih (113,2%). (IDX)
Pertumbuhan pendapatan didorong oleh segmen jasa pengiriman, yang dioperasikan melalui AnterAja, yang tumbuh +248% dan berkontribusi terhadap 54,4% dari total pendapatan FY21.
Saham Top Gainer Hari Ini π₯ Saham Top Loser Hari Ini π€
Performa Sektor Hari Ini π
π₯ Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...
Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini π€ Warrant Terstruktur, Apa Sih Itu? "Dibukanya opsi permainan options memang menarik. Semakin banyak strategi yg bisa dimainkan untuk mengais cuan. Tapi apakah ritel IHSG sudah siap?"— thowilz
BEI baru saja mengeluarkan aturan untuk menerbitkan produk warrant terstruktur. Produk warrant ini berbeda dengan warrant yang umumnya diketahui oleh investor. Penasaran seperti apa dan apakah produk ini menarik untuk diperhatikan investor? Simak selengkapnya pandangan Thowilz di sini!
Share This Snips!
Want More Snips?
Copyright 2021 Stockbit, all rights reserved. Anda menerima email ini karena terdaftar sebagai akun aktif di Stockbit atau telah daftar melalui website Stockbit / Stockbit Snips.
Email ini dikirim oleh PT Stockbit Sekuritas Digital ("Stockbit"), Perusahaan efek yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Informasi di dalam email ini bersifat rahasia dan hanya ditujukan bagi Nasabah yang menggunakan Stockbit dan menerima email ini. Dilarang memperbanyak, menyebarkan, dan menyalin informasi rahasia ini kepada pihak lain tanpa persetujuan Stockbit.
Semua konten dalam email ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research. Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah.
Domain resmi Stockbit adalah "https://stockbit.com/" dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri "@Stockbit.com" Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.
|
Simak ulasan Voice of Community Stockbit Stream Pekan Ini! 15 September 2024 Voice of Community Halo Stockbitor! π Di Sabtu pagi yang cerah ini ☕, Stockbit merangkum pandangan dan opini dari teman-teman komunitas di Stockbit Stream seputar rencana investasi, tips & trik, kondisi pasar, hingga tren yang sedang ramai diperbincangkan untuk menemani weekend kamu. Yuk simak selengkapnya pada ulasan berikut! π‘Idea from Community @Andre818 Redup dari Bahasan, Apakah Supercycle Batubara Masih Berlanjut? Pertanyaan seputar supercycle batubara memang yang paling banyak ditunggu oleh pelaku market terutama yang berinvestasi di batubara, tidak ada yang bisa menebak masa depan tapi kalau kita coba mengambil dari berbagai macam sumber dan berita, mungkin bisa memberikan gambaran prospek ke depan. Tentunya masalah supercylce ini berkaitan dengan sisi dema
Komentar
Posting Komentar